29 Mei 2011

Virus Android Terdeteksi di Indonesia


20.01 |

Serangan program jahat yang menyasar sistem operasi Android semakin nyata. Bahkan di Indonesia, serangan program jahat yang berjalan di atas OS 'robot hijau' ini mulai terdeteksi.

Berdasarkan data yang dimiliki perusahaan NetQin Mobile, China masih jadi sasaran utama penyerang Android ini dengan presentase serangan mencapai 64% di kuartal pertama 2011.

Disusul oleh pasar Amerika Serikat di posisi kedua dengan presentase 7,6%, lalu berlanjut dengan Rusia (6,1%), India (3,4%), dan Indonesia dengan presentase 3,2%.

Menurut NetQin ada 2,53 juta pengguna Android yang terinfeksi virus dan program jahat lainnya pada kuartal pertama 2011.

Ponsel Android yang menjadi sasaran penjahat cyber didominasi oleh 'white box phone'. Ini merupakan istilah yang digunakan untuk menyebut ponsel terbuka yang tidak terikat oleh carrier tertentu.

Ponsel 'kotak putih' ini dianggap memiliki celah lantaran banyak yang menjalankan software mobile yang tidak update serta tidak dilengkapi dengan dukungan sistem keamanan dari carrier.

Adapun versi Android yang paling banyak terinfeksi adalah yang menjalankan Froyo alias Android OS versi 2.2 dengan presentase 45%. Diikuti dengan Eclair (Android OS V2.1) dan Gingerbread (Android OS V2.3) dengan masing-maisng 34% and 16%.


You Might Also Like :


0 komentar:

Posting Komentar

setelah di baca jangan lupa tinggalin jejak nya ya sob thank's,, :)

BLOGGER  ACEH NIMBUZZER COMMUNITY

 
kelinci_liar@nimbuzz.com Selamat Datang Di Blog Saya Yang Sederhana Ini ☻ | Terima kasih sobat blogger telah berkunjung ke BLOGGER ACEH NIMBUZZER COMMUNITY | Saya ucapkan terima kasih banyak buat sahabat blogger saya Ibllezboy yang telah banyak berbagi Ilmu kepada saya,,,sukses slalu buat ibllezboy :) | dan jangan lupa juga untuk login atau sig up ke forum http://acehnimbuzzer.rabbit-forum.net Terima Kasih :) INDAH NYA BERBAGI